Sebuah Kisah Tentang Radio Di Atas Meja

Posting Komentar
Sumber foto https://pin.it/Y7qmg9I

Di radio, aku dengar lagu kesayanganmu.. 

Anak 90-an mana sih yang nggak pernah dengar lagu "Ku Gadaikan Cintaku" milik Gombloh ini. Bahkan hampir setiap hari lagu ini diputar di beberapa program radio, tak hanya lagu nostalgia saja namun mulai dari pop hingga dangdut semua bisa dinikmati lewat radio. Apalagi mengingat di tahun sekitar 2011 sampai 2015 industri musik sangat berkembang, ditambah dengan banyaknya grup musik boyband yang terbwntuk. Meski dulu lebih banyak band dan sekarang justru lebih banyak yang solo karir, tak masala. Nyatanya hingga saat ini musik masih bisa kita nikmati begitu pun lewat radio.

Radio Milik Bapak Saya

Kenyataannya saat ini radio juga sudah mulai tertinggal dari YouTube dan aplikasi seperti JOOX maupun Spotify. Tapi radio masih memiliki penggemarnya sendiri salah satunya bapak saya, kadang yang namanya radio di rumah hampir seharian dinyalakan yang diputar mulai dari campursari sampai bab kesehatan. Radio merk Polytron ini sudah menghiasi meja rumah sejak tahun 2006 dan belum pernah rusak sama sekali, awet bukan ? Gak hanya itu saja, radio ini juga dilengkapi dengan cassette recorder. Dulu saya sering mainan kaset, diputar-putar filmnya sampai jadi. Begitu terus, tetep aja seru.

Radio itu pengobat rindu dikala tak bertemu.. 

Bagaimana tidak, lewat radio lah kita bisa titip salam bertukar cerita hingga request lagu kesayangan. Senangnya lagi kalau salam kita dibalas dan nama kita disebut. Kala itu saya selalu menunggu-nunggu program "Kelas Malam" yang dimulai tepat pukul 22.00 WIB. Kalau nggak salah di FM 95,4 MHz, lupa nama siarannya. Sebelum jam sepuluh malam tiba, saya selalu bergegas kirim sms dengan format nama, request lagu, dan yang tak ketinggalan adalah kirim salam untuk seseorang. Sungguh luar biasa senangnya jika sms saya masuk pertama kali dan langsung dibacakan. Tapi tak semudah itu, kadang kalau kalah cepat dan saking lamanya nunggu sms dibacakan bisa-bisa malah ketiduran duluan. Sayang, sekarang saya sudah jarang dengerin radio dengerin musik saja tidak pernah.

Baca juga Teman Setia Di Minggu Pagi


-Artikel ini dibuat untuk memenuhi tugas mata kuliah Sistem Informasi Pariwisata dan Hospitality
Duakakikuu
Saya senang berwisata dan sangat antusias dengan kuliner. Di blog ini, saya akan berbagi pengalaman dan rekomendasi tempat-tempat menarik untuk dikunjungi, serta makanan lezat yang dapat ditemukan di Yogyakarta. Ayo ikuti petualangan kuliner dan wisata saya !

Related Posts

Posting Komentar